Kehadiran kembali gelandang sekaligus kapten Siem de Jong dapat membantu Ajax Amsterdam memastikan gelar juara Eredivisie Belanda, sambil berharap Feyenoord Rotterdam tidak meraih kemenangan di markas PSV Eindhoven.
Musim 2013/14 ini, Ajax berpeluang menggondol gelar juara untuk kali keempat secara beruntun. Ambisi itu tertahan setelah Anak-Anak Dewa hanya bermain imbang 1-1 di markas Vitesse Arnhem pekan lalu. Akibatnya, posisi Ajax dipepet Feyenoord dengan selisih enam poin.
Secara matematis, Feyenoord masih dapat mengganggu target juara Ajax dengan sisa tiga pertandingan. Tapi, tantangan berat harus dihadapi Feyenoord karena mereka bakal menghadapi PSV Eindhoven di markas lawan. Tim tuan rumah dilanda dua kekalahan beruntun, persis setelah Philip Cocu cuti sejenak di bangku cadangan karena dalam proses pemulihan operasi pengangkatan tumor punggung.
Cocu masih akan absen menghadapi Feyenoord. Dijelaskan laman resmi PSV, pelatih 43 tahun itu masih menjalani pemulihan dan dijadwalkan baru kembali langsung menangani skuat pada persiapan musim depan. Asisten Ernest Faber kembali bertanggung jawab atas kendali teknik PSV.
Peluang PSV merebut satu tiket kualifikasi Liga Champions terbilang tipis karena tertinggal tujuh poin di belakang Feyenoord. Kemenangan PSV bisa dibilang lebih menguntungkan tim pesaing papan atas lain, seperti FC Twente dan Vitesse Arnhem, untuk mendekati peringkat kedua klasemen.
"PSV saat ini berada di peringkat kelima. Posisi yang tak ingin ditempati sebuah klub top karena artinya mereka harus bertarung di babak play-off Liga Europa. Posisi di luar empat besar merupakan kekecewaan besar sehingga tiket otomatis Liga Europa [di posisi empat besar] pun dapat dianggap sebuah pencapaian bagus," timpal pelatih Feyenoord, Ronald Koeman, soal posisi PSV saat ini.
Feyenoord lebih fokus mengamankan posisi kedua ketimbang membayangkan gelar juara liga yang hampir pasti dijangkau Ajax. Mereka mesti melakukannya tanpa Joris Mathijsen dan John Goossens yang cedera, sedangkan PSV kehilangan Karim Rekik akibat sanksi akumulasi kartu dan kapten Stijn Schaars yang dibekap cedera. Jika ingin terus mengganggu target juara Ajax, Feyenoord dituntut meraih hasil maksimal di Stadion Philips.
Situasi ini terbilang menguntungkan bagi Ajax yang pada saat bersamaan bakal menjamu ADO Den Haag. Perisai juara kembali disiapkan KNVB untuk dibawa ke Stadion Amsterdam ArenA. Tidak seperti di Gelredome pekan lalu ketika perisai juara batal diserahterimakan, kali ini besar kemungkinan podium juara akan disusun ke atas lapangan.
Untuk mewujudkannya, Ajax membutuhkan peran Siem de Jong. Keberhasilan Ajax Amsterdam merebut landskampioen selama tiga musim terakhir tak lepas dari peran sang kapten. Pada laga penentuan musim 2010/11, musim pertama Frank de Boer sebagai pelatih, De Jong melesakkan dua gol ke gawang rival langsung mereka saat itu, Twente. Ajax menang 3-1 di ArenA dan melompati posisi Twente hanya dengan keunggulan dua poin pada pekan terakhir kompetisi!
Musim berikutnya, De Jong kembali menjadi penentu. Pemain bernomor punggung 10 itu lagi-lagi menciptakan dua gol penentu kemenangan atas VVV Venlo di ArenA. Berkat tambahan poin penuh di Speelronde 33 itu, Ajax dipastikan tak lagi dapat dikejar Feyenoord di klasemen akhir.
Terakhir, tuah De Jong kembali terbukti musim lalu. Unggul empat poin atas PSV hingga Speelronde 33, Ajax dituntut meraih poin penuh saat menjamu tim papan bawah Willem II Tilburg. Ajax menang besar 5-0 dan De Jong mencetak gol keempat timnya.
Mungkin cedera hamstring yang dialami De Jong sejak Maret lalu bukan kebetulan. Kehadirannya dibutuhkan Ajax untuk memastikan gelar juara. Apalagi satu faktor kebetulan lain turut mendukung, yaitu pesta landskampioen Ajax sepanjang tiga musim lalu selalu terjadi di kandang sendiri.
Hanya, De Boer kehilangan Daley Blind dan Ricardo van Rhijn untuk pertandingan nanti. Mereka harus menjalani sanksi akumulasi kartu. Niklas Moisander, Thulani Serero, dan Viktor Fischer mendekam ruang perawatan sehingga peran De Jong bersama Lasse Schone sangat dibutuhkan tim.
ADO pantas diwaspadai merusak ambisi pesta juara tuan rumah. Mereka tak terkalahkan dalam sembilan pertandingan terakhir atau sejak Henk Fraser menggantikan tugas Maurice Steijn sebagai pelatih. Posisi tim pun membaik dengan sukses menembus sepuluh besar.
Di pertandingan lain, nasib dua tim terbawah, NEC Nijmegen dan Roda JC Kerkrade, dapat dipastikan pekan ini. Sangat sulit bagi NEC dan Roda JC menembus zona merah apalagi mereka harus menghadapi AZ Alkmaar dan Twente. Satu tim pejuang degradasi alin, RKC Waalwijk, mengais harapan lolos dari lubang jarum dengan menjamu PEC Zwolle. Mereka harus berdoa agar NAC Breda tidak menuai hasil bagus di markas FC Groningen.
Pertempuran papan bawah ini harus benar-benar diwaspadai FC Utrecht dan Heracles Almelo, yang akan saling berhadapan, karena posisi mereka belum sepenuhnya aman dari jangkauan zona merah.
0 komentar:
Posting Komentar