Rabu, 23 April 2014

Siem De Jong Alami Cedera Hamstring




Siem De Jong bakal menghabiskan waktunya untuk beberapa pekan ke depan di pinggir lapangan karena mengalami cedera.

Kapten Ajax Amsterdam itu diketahui mengalami cedera hamstring saat laga melawan NAC Breda yang berakhir imbang.

"Gelandang kami menjalani pemeriksaan pada hari Senin di rumah sakit," demikian penjelasan Ajax di laman mereka.

"Hasil pemeriksaan menunjukkan adanya cedera pada hamstring kanan, yang berarti De Jong tak bisa bermain dalam beberapa pekan ke depan."

De Jong sejauh ini sudah memberikan kontribusi tujuh gol dari 18 laga bersama Ajax di musim ini.

0 komentar:

Posting Komentar