Jumat, 25 April 2014

Ronald Koeman Gertak PSV




Pelatih Feyenoord Rotterdam Ronald Koeman mulai mengancam PSV Eindhoven usai mengalahkan Vitesse Arnhem pada lanjutan Eredivisie Belanda, Minggu (21/4) kemarin.

Kemenangan 2-0 menempatkan Feyenoord ke peringkat ketiga menyamai perolehan poin PSV. Meski peluang menjadi juara masih terbuka karena hanya berjarak empat poin dari Ajax Amsterdam di pucuk klasemen, Koeman bertekad menggusur PSV dari posisi runner-up.

"Saya tipe orang yang tak segan mengemukakan pendapat dan memang terkadang ini meningkatkan tekanan terhadap saya pribadi maupun tim," ujarnya kepada Eredivisie Live.

"Kami bermain sangat baik. Kami memiiki tim yang segar serta disiplin sehingga hasil positif akan tiba. Keputusan penalti memang menentukan hasil pertandingan, tapi saya rasa Feyenoord mampu memanfaatkan peluang yang didapat. Kami tampil lebih baik daripada Vitesse."

"Sisa jadwal masih penting. PSV masih harus menghadapi FC Twente di kandang lawan. Kami mengincar enam poin lagi, tapi lihat saja nanti. Setidaknya kami berjuang mencapai posisi setinggi-tingginya."

Eredivisie masih menyisakan tiga laga lagi. Feyenoord mengantungi dua laga kandang melawan Heracles Almelo dan NAC Breda di kandang, dengan lawatan ke ADO Den Haag di antaranya.

0 komentar:

Posting Komentar