Daryl Janmaat kini memupuk harapan bisa tampil mewakili timnas Belanda di Piala Dunia Brasil tahun depan.
Bek kanan Feyenoord Rotterdam berusia 23 tahun itu diberi kesempatan memulai debut bersama Oranje saat menghadapi Turki di kualifikasi Piala Dunia, September lalu. Setelah mengakui tampil buruk saat debut, Janmaat berharap pelatih Louis van Gaal menilai kemampuannya yang sebenarnya ketika Belanda beruji coba melawan Jerman dan Italia.
"Segalanya masih tergantung penampilan saya di Feyenoord, jadi belum tentu saya berangkat ke Piala Dunia," ujarnya dilansir Voetbal International.
"Keadaan berjalan, seperti ketika bertanding melawan Jerman. Penampilan saya saat itu lebih baik ketimbang saat debut melawan Turki."
"Usai debut sulit itu, saya harap pelatih bisa menyaksikan kemampuan saya mengatasi tekanan di level tinggi. Maksud saya, kalau melawan dua negara top seperti Jerman dan Italia, Anda harus membuktikan kemampuan dan saya yakin sudah mampu melaksanakannya."
"Sekarang saya berharap tampil di Piala Dunia Brasil. Kalau ada yang dapat dijadikan target dalam waktu dekat, itulah target saya sekarang."
Sebelum memastikan tempat di Brasil, Belanda lebih dahulu harus melewati babak kualifikasi. Oranje akan menghadapi Estonia dan Rumania pada lanjutan kualifikasi Grup D akhir bulan ini.
0 komentar:
Posting Komentar