Jumat, 25 April 2014

Agen: 80 Persen Maxime Gonalons Ke Napoli




Frederic Guerra, agen dari Maxime Gonalons, mengklaim gelandang Olympique Lyon tersebut hampir pasti ke Napoli dengan menyebut peluang kepindahannya sudah mencapai 80 persen. 

Gonalons nyaris pindah ke San Paolo pada Januari lalu sebelum presiden Lyon Jean-Michel Aulas mencegahnya hengkang di saat-saat terakhir. Menjelang dibukanya bursa transfer musim panas, Gonalons kembali dikaitkan ke Napoli dan sang agen menyebut kepindahannya tinggal beberapa langkah lagi.  

“Saya saat ini di Lyon dan besok saya akan terbang ke Naples,” ujar Guerra kepada Radio CRC. “Gonalons ditawar banyak klub dan semua orang tahu bahwa Napoli menginginkannya, tetapi Aulas tak mengizinkannya pindah [pada Januari lalu] karena Lyon akan kesulitan jika tanpa diperkuat kaptennya di sisa musim. Saya akui, Aulas benar."
 
"Kini, Gonalons akan membuka pintu lebar-lebar untuk musim panas, tapi banderol transfernya pada Januari tentu akan berbeda pada bulan Juni mendatang. Ada kontak yang intes antara Gonalons dengan Rafa Benitez. Prioritasnya adalah bermain untuk Napoli, tapi dia ingin memastikan bahwa Napoli memang dibangun untuk memenangi scudetto.”

“Saya rasa, 80 persen dia akan ke sana [Napoli], tetapi saya ragu bahwa proses transfer ini akan selesai sebelum Piala Dunia,” imbuh Guerra. 

Selain itu, Guerra juga mengonfirmasi jika Samuel Umtit, bek Lyon yang juga ia representasikan, berpeluang untuk mengikuti jejak Gonalons ke Napoli. 

0 komentar:

Posting Komentar