Senin, 10 Maret 2014
Pemain Terbaik Ligue 1 Journée 25: Ola Toivonen
Posted on 04.46 by Unknown
Tak perlu waktu lama bagi Ola Toivonen untuk nyetel dengan klub barunya, Rennes. Sejak ditransfer dari PSV Eindhoven pada 21 Januari lalu, pemain berkebangsaan Swedia ini langsung membuat impresi.
Dari empat penampilannya setelah berseragam Les Rouges, sangbomber sudah mampu mengemas tiga gol. Satu dicetak ketika mengantar tim menang 2-0 atas lawan tangguh, Olympique Lyon, dan sisanya dikemas ketika dia memborong semua gol kala Rennes bermain imbang 2-2 kontra Montpellier akhir pekan lalu.
Di laga terakhir itu Rennes memang tak dibawanya mengklaim angka penuh, namun dwigolnya itu cukup merefleksikan kapabilitas Toivonen yang bisa dengan cepat beradaptasi dengan sepakbola Prancis.
Yah, di Route de Lorient, Toivonen seakan hidup kembali. Sebagaimana diketahui, dalam dua musim terakhirnya di PSV, sang penyerang harus menghadapi serentet masalah cedera, yang mana membuat performanya menurun. Di paruh pertama musim ini, dari total 14 penampilannya di bawah komando Phillip Cocu, Toivonen 'cuma' mampu mendulang sebiji gol. Durasi kontraknya yang tersisa hingga musim panas 2014 ini membuat PSV setuju menguangkan sang pemain ke Rennes dengan nilai transfer €2,5 juta.
Sekali lagi, selama periode musim dingin, Toivonen terbilang sukses beradaptasi dan perlahan-lahan dirinya kini mulai mendapatkan tempat di hati publik Rennes.
Puluhan ribu pasang mata menyaksikan aktraksi memukau pemain berambut pirang ini ketika dia mencetak dua gol dalam bentrokan dengan Montpellier, yang meski berujung torehan satu poin. Rennes dibawanya unggul lebih dulu di menit kesepuluh setelah crossing dari Kamil Grosicki sukses dilanjutkan dengan sentuhan matang olehnya.
Sempat Daniel Congre membalas, Toivonen dengan gagah kembali membuat publik tuan rumah bersorak ketika pemain 27 tahun ini meneruskan umpan tembusan dari Romain Alessandrini. Bola dikontrolnya dengan apik sebelum menaklukkan Geoffrey Jourden. Sayang keunggulan ini tak mampu dipertahankan tim usai Cedric membuat gol kejutan di pengujung laga.
Tapi bagaimana pun, performa Toivonen patut diberi applaus di journee 25 ini. Statistik memperlihatkan adanya efisiensi sang attacker di pertandingan ini. Dari total tiga peluang yang didapatkannya, dua di antaranya berbuah gol.
Menilik catatan empat penampilan dengan tiga gol sejak gabung Rennes, tak mustahil Toivonen berpeluang menambah bahkan melampaui torehan topskor tim yang dipegang Nelson Oliveira, yakni tujuh gol.
Hasil seri ini membuat Rennes tetap bercokol di posisi ke-15 dengan poin 28. Namun, saat ini mereka boleh sedikitnya menggantung asa pada Toivonen agar tim sanggup finis di posisi sebaik mungkin akhir musim kelak.
Categories: News
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar